Laman

Thursday, October 20, 2016

10 Tempat Wisata Kebanggaan Indonesia yang Terkenal - informasitravellingindonesia

Indonesia memang sebuah negara yang sangat menarik. Indonesia yang merupakan negara agraris sekaligus negara maritim ini memang sebuah negara yang punya banyak potensi wisata didalamnya. Alam berupa pantai, gunung, sawah, gili menjadi potensi wisata yang sangat menarik untuk dikunjungi di bumi Indonesia.

Dan diantara sekian banyak tempat wisata yang tersebar sebagai potensi wisata Indonesia, disini kami berikan daftar 10 tempat wisata kebanggaan Indonesia yang terkenal dan diakui kiprahnya sebagai wisata terbaik di kancah Internasional. Yuk cek informasinya sobat!



Tempat Wisata Di Indonesia

Wisata Kuta Bali
Objek wisata Kuta ini merupakan sebuah tempat wisata yang lokasinya berada di sebelah selatan Denpasar. Kuta terdapat di kabupaten Badung. Dan disini merupakan lokasi favorit bagi para turis. Terdapat banyak fasilitas wisata yang sangat lengkap mulai dari restoran, pertokoan, penyewaan mobil dan motor, hotel serta juga penginapan, tempat spa dan masih banyak lagi. Dijamin segala keperluan bisa ditemukan di wisata yang satu ini.
Wisata Danau Toba
Objek wisata Danau Toba merupakan sebuah danau vulkanik yang punya ukuran luas 100 km x 300 km yang terdapat di Sumatera Utara, Sumatera Indonesia. Danau yang sarat dengan cerita legenda ini memang sangat menarik dengan pesona alam yang terbalut sangat menawan dibaliknya. Di tengah danau Anda juga akan saksikan sebuah pulau vulkanik yang dikenal dengan nama Pulau Samosir.

Wisata Candi Borobudur
Wisata yang satu ini merupakan sebuah candhi Budha yang lokasinya di Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. Pesona candi yang sangat megah ini akan membuat siapa saja terpanah menyaksikannya.

Wisata Pantai Senggigi
Lokasi wisata yang satu ini terdapat di sebelah barat pesisir Pulau Lombok. Disini segala aspek yang sangat indah akan Anda temukan bahkan air laut yang sangat jernih akan menjadi teman wisata Anda.

Wisata Bunaken
Bunaken merupakan sebuah pulau seluas 8 km persegi di Teluk Manado. Dan kemudian letaknya berada di utara pulau Sulawesi Indonesia. Pulau ini sangat indah dengan biota laut yang terkenal sangat beragam dan kaya didalamnya.

Wisata Tangkuban Perahu
Terdapat cerita legenda tentang wisata Tangkuban Perahu ini. Bahkan ada banyak hal menarik yang bisa Anda temukan tentang wisata Tangkuban Perahu. Pesona alam yang tak ada duanya akan Anda temukan. Gunung ini merupakan kawasan gunung merapi yang masih aktif dengan kawah indahnya.

Wisata Pulau Komodo
Wisata yang satu ini terdapat di bagian timur Indonesia. Tempat ini merupakan wisata yang bagus bagi wisatawan untuk mendapatkan petualangan alam yang sangat indah dan menyaksikan komodo.

Demikian beberapa tempat wisata menarik yang cocok Anda kunjungi. Semoga informasi diatas tentang Tempat Wisata Di Indonesia menjadi rekomendasi tempat wisata terbaik untuk Anda.


No comments:

Post a Comment