Laman

Friday, December 30, 2016

Tempat Wisata Menarik Di Tana Toraja - informasitravellingindonesia

“Daerah budaya yang ciamik” merupakan rangkaian kata yang sangat cocok untuk menggambarkan tentang Tana Toraja. Bagaimana tidak? Tana Toraja memang menjadi salah satu daerah yang sampai saat ini masih bersifat menjunjung tinggi dengan adat dan budaya setempat.

Bagi Anda yang memang ingin melakukan kunjungan wisata disini tentu saja perjalanan wisata budaya akan Anda temukan. Selain itu juga ada banyak tempat wisata menarik di Tana Toraja yang akan dapat Anda kunjungi. Mungkin Anda ingin tahu apa saja tempat wisata menarik di Tana Toraja yang memang sangat cocok untuk dijadikan tujuan wisata Anda? Berikut kami berikan informasi lengkapnya!



Objek Wisata Toraja

Kalau jalan – jalan di Toraja, agar perjalanan wisata Anda semakin seru, beberapa titik objek wisata Toraja berikut cocok untuk Anda diantaranya :

Objek wisata Pallawa
Objek wisata Tongkonan Pallawa ini merupakan salah satu tongkonan atau rumah adat di  Tana Toraja yang sangat menarik. Rumah adat yang satu ini dibuat diantara pohon bambu yang letaknya berada di puncak bukit. Rumah adat ini didekorasi dengan sejumlah tanduk kerbau yang kemudian ditancapkan pada bagian rumah adat. Pesona yang mungkin belum pernah Anda temukan sebelumnya akan Anda dapatkan disini.

Objek wisata Londa                           
Objek wisata yang satu ini merupakan bebatuan curam di sisi makam khas Tana Toraja. Dan disana nantinya Anda akan bisa melihat aneka ragam peti yang kemudian diatur sesuai dengan garis keluarga. Dan memang kesan mistis akan didapatkan disini.

Objek wisata Ke’te Kesu
Tempat wisata yang dikenal dengan nama Ke’te Kesu ini merupakan sebuah wisata berupa rumah adat yang dibuat berjajar. Kemudian ada juga kuburan tebing dan juga kuburan bergantung serta tau – tau didalam bangunan batu yang diberi pagar. Anda akan melihat tau – tau yang memperlihatkan penampilan pemiliknya sehari – hari. Dan perkampungan yang satu ini juga dikenal dengan keahlian seni ukir yang mengesankan.

Objek wisata Batu Tumonga
Objek wisata yang satu ini memang untuk menambah pengetahuan mengenai budaya di Tana Toraja dan merupakan sebuah Batu Tumonga. Dan di tempat wisata yang satu ini merupakan sebuah wisata di Tana Toraja yang disuguhkan dengan banyaknya bebatuan menarik dan indah. Pesona rantepau dan lembah juga akan Anda dapatkan.

Objek wisata Lemo
Banyak orang  yang bilang tempat ini adalah rumah arwah. Dan memang benar adanya karena lemo dalam bahasa Tana Toraja memang memiliki arti rumah arwah. Disini Anda akan menyaksikan mayat yang disimpan di udara terbuka di tengah bebatuan yang sangat curam. Dan pada waktu tertentu pakaian mayat ini akan diganti dengan melalui sebuah upacara yang dikenal dengan nama Ma Nene.

Mungkin Anda ingin berwisata menuju objek wisata yang satu ini? Semoga informasi yang kami berikan diatas tentang Objek Wisata Toraja bermanfaat.


No comments:

Post a Comment